Kue Tradisional Indonesia |
Kue tradisional Indonesia ini ternyata bisa anda olah sendiri di rumah dan anda rasakan sendiri kelezatannya. Untuk anda yang tertarik membuatnya, berikut ini akan Kami paparkan cara pembuatan kue tradisional yang satu ini untuk anda yang saat ini penasaran dengan rasanya.
Kue Tradisional Indonesia |
1. Bahan – Bahan yang Diperlukan
Untuk pembuatan makanan yang satu ini anda perlu menyiapkan berbagai macam jenis bahan – bahan yang diperlukan seperti 300 gr gula merk Gulaku Tebu, 300 gr tepung terigu, 500 ml air daun pandan, 500 ml santan kental, 6 butir telur ayam dan 1/2 sdt garam. Kue tradisional indonesia yang satu ini memang tidak memerlukan banyak bahan – bahan karena dengan bahan – bahan tersebut anda sudah bisa langsung mengolah makanan yang satu ini dengan cara yang cepat dan juga mudah.
2. Cara Pembuatan kue tradisional Indonesia bingka pandan
Setelah semua bahan anda persiapkan, maka selanjutnya anda tinggal langsung membuat kue tersebut. Pertama – tama anda siapkan terlebih dahulu wadah lalu kemudian masukkan tepung terigu, Gulaku, air daun pandan, telur, santan, dan juga garam. Kemudian Anda kocok dengan menggunakan mixer sampai rata. Setelah itu, tuang adonan dalam sebuah loyang ukuran 23 x 23 x 10 yang sudah anda olesi dengan margarin.
Setelah semua proses di atas selesai, kemudian anda panggang adonan ke dalam oven dengan suhu 170˚ C selama kurang lebih 55 menit atau hingga terlihat matang dan sedikit berkerak. Setelah itu lalu kemudian anda keluarkan kue dari dalam oven, dan biarkan kue tersebut dingin di dalam loyang. Setelah kue bingka pandan tersebut dingin, potonglah kue tersebut sesuai selera dan anda bisa langsung menyajikannya untuk keluarga tercinta.
0 comments :
Post a Comment